Rayakan HUT Pasar Modal BEI Sultra Sultra Gelar Aksi Donor Darah

GATENEWS-KENDARI: Untuk memenuhi ketersediaan darah selama pandemi Covid-19,  SRO Pasar Modal (BEI, KPEI, KSEI) bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Tenggara ( Sultra) dan OJK Sultra melakukan aksi donor darah di Kendari. 


Kegiatan donor darah dilakukan bertepatan dengan rangka HUT Pasar Modal Ke 44 dan HUT Palang Merah Indonesia Ke 76 yang dilaksanakan di dua tempat yang berbeda pada Selasa 14 September 2021.

“Kita berkolaborasi, kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dari HUT Pasar Modal ke-44 dan juga HUT PMI ke-76. Kegiatan dilaksanakan di 2 tempat yaitu di UDD PMI Provinsi Sulawesi Tenggara dan juga di Learning Center OJK Sultra,” ujarnya Pelaksana Harian Kepala Kantor Perwakilan  BEI Sultra, Ricky melalui pesan singkatnya.

Dalam kegiatan tersebut, pihaknya menargetkan 350 kantong darah yang berasal dari Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan Provinsi Sulawesi Tenggara dan juga berbagai komunitas milenial yang ada di Kota Kendari.


“Kami harapkan melalui kegiatan ini dapat membantu masyarakat Sulawesi Tenggara dalam memenuhi kebutuhan stok kantong darah yang jmlahnya cukup sedikit apalagi selama masa pandemic covid19,” pungkasnya
Penulis: Fii Amanillah