2.000 APD dan 600 Alat Rapid Test Diterima Pemprov Sultra

Gubernur Sultra Ali Mazi Saat Menerima Bantuan APD dan Alat Rapid Test dari Pangdam XIV Hasanuddin. (Foto: Kominfo Sultra)

GATENEWS – KENDARI: Sebanyak 2.000 Alat Pelindung Diri (APD) dan 600 alat rapid test diterima Pemprov Sulawesi Tenggara dari Panglima Daerah Militer (Pangdam) XIV Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Sumagerukka, Rabu (8/4/2020). Bantuan ini diterima langsung Gubernur Sultra, Ali Mazi di Aula Rumah Jabatan Gubernur.

Mayjen TNI Andi Sumangerukka mengatakan bantun yang diserahkan tersebut sebagai bentuk kepedulian untuk mengoptimalkan kerja gugus tugas yang ada di Sultra dalam penanganan Covid-19. Apalagi, lanjutnya, APD tersebut memang sangat dibutuhkan tenaga medis dalam

“Bantuan yang diserahkan ini merupakan bentuk kemanusian dalam mempercepat penanganan covid 19 oleh gugus tugas khususnya di Sultra.” kata Pangdam Andi Sumangerukka dalam sambutannya.

Gubernur Ali Mazi mengatakan bantuan tersebut mesti dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memerangi penyebaran Covid 19.

“Bantuan APD dan rapid test yang diterima dari pangdam kiranya dapat dimanfaatkan untuk melindungi masyarakat dari penyebaran virus Corona,” kata Ali Mazi.