Abu Hasan Resmi Jadi Ketua PDIP Abady Makmur Nilai Rusman Emba Lebih Ideal

KENDARI, GateNews. id – Tampuk kepemimpinan Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPD-PDIP) Provinsi Sulawesi Tenggara untuk periode 2019-2024 resmi berganti. Pergantian Kepengurusan Partai besutan Megawati Soekarno Putri Provinsi Sulawesi Tenggara tersebut dikukuhkan langsung oleh DPP PDIP pasca digelarnya Konferensi Daerah yang berlangsung di Hotel Same, Kendari, Sabtu ( 27/07/2019).

Dari hasil Konferensi daerah (konferda) yang turut dihadiri oleh DPP itu menyepakati Bupati Buton Utara Abu Hasan, sebagai Ketua DPD PDIP provinsi Sulawesi Tenggara untuk menggatikan Ir. Hugua yang telah menahkodai Partai Berlambang Banteng selama sepuluh tahun, Sementara Bupati Muna, Rusman Emba, ST dipercayakan sebagai Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu (Bappilu) atau yang lebih dikenal sebagai Ketua Desk Pilkada untuk Partai PDIP se sulawesi Tenggara.

Tanggapan beberapa Pimpinan Organisasi pun ikut berspekulasi dalam memberikan argumen terkait Regenerasi Kepemimpinan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan di bumi anoa tersebut.

Salah satu Organisasi Masyarakat yang memberikan tanggapanya adalah Ketua Organisasi Masyarakat Putra Bangsa Indonesia (PBI) Provinsi Sulawesi Tenggara, Abady Makmur, S, Ip. melalui Telpon selulernya ketika dihubungi awak media mengatakan jika Rusman Emba, ST paling ideal menjadi Ketua DPD PDIP Provinsi Sulawesi Tenggara, meskipun ia tidak meragukan kapasitas dan kapabilitas Abu Hasan sebagai Ketua DPD PDIP yang terpilih.

Menurut Mantan Anggota DPRD Kabupaten Bombana dua periode ini mengatakan bahwa Sosok Rusman Emba sangat ideal seandainya diberi kepercayaan memimpin Partai PDIP jika dibandingkan dengan Abu Hasan

Pernyataan Tenaga Ahli P3MD Kabupaten Buton Selatan ini bukan tak berdasar, karena jika dilihat dari riwayat karir Politiknya, Rusman Emba dinilai memiliki segudang pengalaman Politik yang mumpuni mulai dari politik kokal hingga pada level Nasional dimana Bupati yang tengah mempersiapkan diri untuk maju sebagai kandidat calon Bupati Muna untuk periode kedua ini telah menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Muna pada tahun 2004-2009, dipercaya sebagai

Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara untuk periode 2009-2014, Melenggang ke senayan sebagai anggota DPD RI pada tahun 2014-2015 hingga akhirnya dia memutuskan krmbali memimpin Muna sejak 2015 hingga sekarang.

Sementara Abu Hasan diketahui sebelum menjalani karir politik sebagai Bupati Buton utara hanya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) pada sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara.